Kamis, 13 September 2007

Pengalaman Kerja

Sejak tamat dari ITB di Bandung, tahun 1973, pada tanggal 19 November, saya bergabung dan mulai bekerja di PT Caltex Pacific Indonesia (PT CPI), dan sejak itu saya tetap bekerja dengan perusahaan ini sampai saya mencapai usia pensiun dan berhenti pada tanggal 1 Augustus 2003.

PT Caltex Pacific Indonesia adalah sebuah perusahaan terbatas (PT) badan hukum Indonesia yang dimiliki oleh perusahaan minyak raksasa Amerika Serikat Chevron Inc. dan Texaco Inc. dan beroperasi di dalam bidang perminyakan sebagai Kontraktor Production Sharing (PSC atau KPS) dari PERTAMINA dan kini BPMIGAS di Indonesia.


Sejak bulan Juni 2002 sampai saya pension, saya ditugaskan pada jabatan Vice President - Operations Support Unit (OSU) atau Unit Penunjang Operasi, di mana saya membawahi 7 Departmen penting di perusahaan minyak yaitu:
  1. Hydrocarbon Transportation (HCT)
  2. Community Services (CS)
  3. Maintenance Support Services (MSS)
  4. Air & Land Transportation (A&LT),
  5. Fire Prevention & Protection (FP&P)
  6. Health, Environment & Safety OSU (HES-OSU)
  7. OSU Business Planning & Budget Control
Selama hampir 30 tahun bekerja di PT CPI, saya pernah ditugaskan pada:

Jabatan Manejerial (8 Jabatan, selama 15 tahun terakhir), yaitu:
  • Vice President – Operations Support Unit, di Dumai
  • Vice President – Support Operation SBU, di Dumai
  • General Manager - Technology & Drilling, di Rumbai
  • Manager Production - Duri SBU, di Duri
  • District Manager - Production Duri, di Duri
  • Manager - General Engineering & Construction, di Rumbai
  • General Superintendent - Power Generation & Transmission, di Duri
  • Chief Planning & Design - General Engineering & Construction, di Rumbai
Jabatan/Tugas teknik & pengawas (8 Jabatan selama 15 tahun sebelumnya), yaitu:

  • Consultant - Engineering & Production di Kantor Pusat Caltex Petroleum Coorporation dan Amoseas (American Overseas Petroleum Ltd.) di Dallas, Texas, USA.
  • Coordinator - Organization & Cost Studies, Staff Akhli untuk Managing Director and Executive Vice President PT CPI di Rumbai
  • Assistant Superintendent - PG&T-Power System Engineering, di Duri
  • Assistant Superintendent - PG&T- Special Projects, di Duri dan Rumbai
  • Senior Engineer - Gas Turbine Maintenance, PG&T, di Duri
  • Senior Supervisor - Pusat Pembangkit Listrik Minas, di Minas
  • Supervisor - Operasi Pusat Pembangkit Listrik Duri, di Duri
PENGALAMAN KERJA

Sejak tamat dari Pendidikan Teknik Tinggi di Institut Teknologi Bandung (ITB) pada tanggal 3 November 1973, saya diterima dan mulai bekerja dengan PT Caltex Pacific Indonesia (PT CPI) pada tanggal 19 November 1973 dan sejak itu sampai saya pensiun, saya hanya bekerja dengan satu perusahaan ini.

PT Caltex Pacific Indonesia adalah sebuah perusahaan terbatas (PT) badan hukum Indonesia yang dimiliki oleh perusahaan minyak raksasa Amerika Serikat Chevron Inc dan Texaco Inc dan beroperasi di dalam bidang perminyakan sebagai Kontraktor Production Sharing (PSC atau KPS), di Indonesia. Daerah Operasinya yang produktif terletak di daerah Provinsi Riau, dengan kantor pusat operasinya di Rumbai, Minas, Duri dan Dumai.

PT CPI kini dimilik sepenuhnya (100%) oleh Chevron Inc. dan namamya berubah menjadi PT Chevron Pacific Indonesia. PT CPI adalah produsen terbesar minyak bumi Indonesia sejak tahun 1971.

Selama hampir 30 tahun di PT CPI, saya ditugaskan pada berbagai jabatan Manejerial dan teknis atau tugas-tugas sebagai berikut:

• Juni 2002 – Aug 2003 Vice President - Operations Support Unit di Dumai,
bertanggung-jawab atas terlaksananya peran 7 Departmen penting dalam industri perminyakan, yaitu:

  1. Hydrocarbon Transportation (HCT), yang mengurus pengumpulan minyak mentah dari stasiun-stasiun pengumpul di semua lading-ladang minyak, sampai kepada pemuatan minyak ke kapal-kapal dan Kilang minyak Pertamina di Dumai, termasuk Marine.
  2. Community Services (CS) yang mengurus operasi dan perawatan 7 Camp di Sumatra (Rumbai, Minas Duri, Dumai, Bangko, Libo, dan Petapahan),
  3. Maintenance Support Services (MSS) yang melayani kebutuhan perbaikan fasilitas dan peralatan operasi produksi & konstruksi di semua ladang minyak PT CPI,
  4. Air & Land Transportation (A<) yang mengurus pengangkutan manusia dan barang, melalui daratan, lautan dan udara, dari dan ke lading minyak CPI di Sumatra dari Jakarta dan Batam,
  5. Fire Prevention & Protection (FP&P) yang mengurus semua peralatan pengaman dan pemadaman kebakaran, baik di daerah operasi PT CPI dan juga ikut serta dalam mengatasi kebakaran dalam lingkungan masyarakat sekitar,
  6. Health, Environment & Safety OSU (HES-OSU) yang mengurus masalah kepatuhan pada peraturan-peraturan keselamatan kerja dan kesehatan kerja semua karyawan PT CPI dan juga karyawan mitra kerja, dan lingkungan hidup,
  7. OSU Business Planning & Budget, yang menyusun & menganalisa rencana kerja semua departmen di OSU, menyusun budget /anggaran belanja dan kemudian mengontrol pelaksanaannya.
Untuk melayani seluruh keperluan operasi PT CPI tersebut di atas, OSU sebagai unit yang memberikan pelayanan kepada unit lain di PT CPI, OSU ditunjang oleh sekitar 1000 karyawan CPI dan 3000 karyawan Mitra dan mengelolah biaya operasi sebanyak US$ 200 Juta per tahun ditambah dengan biaya investasi/kapital sebesar US$ 10 Juta per tahun.


• Okt 2001 – Juni 2002 Vice President - Support Operation SBU di Dumai,
bertanggung-jawab atas terlaksananya peran 5 Departmen penting yaitu Departmen Hydrocarbon Transportation (HCT), Departmen Power Generation & Transmission (PG&T), Departmen Central Maintenance Support (CMS), Departmen Land and Marine Transportation (L&MT), Departmen General Services (GES) Dumai dan Departmen Health, Environment & Safety SO, untuk melayani seluruh keperluan PT CPI di propinsi Riau, dan daerah baru lainnya. Sebagai unit yang memberikan pelayanan kepada unit lain di PT CPI, SO SBU ditunjang oleh sekitar 1000 karyawan CPI dan 1500 karyawan Mitra dan mengelolah biaya operasi sebanyak US$ 150 Juta per tahun ditambah dengan biaya investasi/kapital US$ 10 Juta per tahun.


• April 1998 – Okt 2001 General Manager - Technology & Drilling (T&D) di Rumbai,
bertanggung-jawab atas terlaksananya peran 3 Departmen penting dalam industri perminyakan yaitu Departmen Information Technology (IT), Departmen Technology Support dan Department Drilling untuk melayani seluruh keperluan PT CPI di propinsi Riau, Jakarta dan daerah lainnya. Sebagai unit yang memberikan pelayanan kepada unit lain di PT CPI, unit T&D ditunjang oleh sekitar 400 karyawan CPI dan 2500 karyawan Mitra dan mengelolah biaya operasi sebanyak US$ 25 Juta per tahun ditambah dengan biaya investasi/kapital sebesar US$ 130 Juta per tahun.

Pengalaman menarik adalah :

  1. Memimpin tim IT CPI untuk membangun sistim IT terpadu, yang diberi nama CASTIL, terdiri dari lebih dari 5000 unit PC diselurih daerah operasi dan kantor pusat di Jakarta.
  2. Memimpin tim Y2K PT CPI dan kemudian juga Tim Y2K KPS dan PERTAMINA-DMPS (kini BPMIGAS). Sukses dalam tim ini, saya diminta untuk menjadi Ketua Umum (2000-2002) dan memimpin Forum Telematika Perminyakan Indonesia (FTPI) yang beranggotakan semua Tim IT dari KPS dan DMPS (kini BPMIGAS).

April 1995 – Mar 1998 Manager Production - Duri SBU di Duri,
bertanggung-jawab atas operasi dan perawatan semua fasilitas produksi minyak mentah dengan injeksi uap (EOR konsep DSF), dan engineering dan perawatan reservoir & 5000 sumur produksi minyak & sumur injeksi uap dari ladang minyak Duri & Kulin dengan kapasitas produksi 300,000 Bbls minyak per hari dan mengelolah perubahan organisasi fungsional menjadi SBU - Duri yang ditunjang oleh 1000 karyawan CPI dan 2500 karyawan perusahaan Mitra Usaha dengan anggaran operasi sekitar US$ 100 juta per tahun.


• Aug 1994 – Mar 1995 District Manager - Production Duri di Duri,
bertanggung jawab atas operasi dan perawatan Fasilitas Produksi minyak mentah injeksi uap [EOR konsep DSF] di ladang minyak Duri, dengan kapasitas produksi 200,000 Bbls per hari dan mempersiapkan perubahan organisasi fungsional menjadi SBU – Duri.


• Mei 1991 – Aug 1994 Manager - General Engineering, di Rumbai,
bertanggung jawab atas feasibility study, project proposal, design dan konstruksi semua fasilitas perminyakan di Sumatera dan perawatan infrastruktur diseluruh daerah operasi perminyakan dengan nilay investasi sekitar US$ 100 juta per tahun dan juga mengelolah Resident Contractor (PT RMI & PT TRIPATRA) yang mempekerjakan sekitar 8,000 karyawan dengan nilai kontrak sebesar US$ 80 juta per tahun.

Pengalaman menarik dalam jabatan ini adalah:
  1. Mengawasi pembangunan Gedung Sarana Jaya yang akan dipakai sebagai kantor pusat PT CPI di Jakarta.
  2. Membangun Pusat Pengukuran Minyak otomatis di Dumai
  3. Membangun pipa minyak melintasi dasar sungai (lebar 800 meter) di daerah CPP, dengan pemanfaatan teknik Pengeboran Horisontal sejauh 800 meter.

• Jan 1990 – Apr 1991 General Superintendent PG&T di Duri,
bertanggung atas penyediaan tenaga listrik [baik operasi maupun perawatan] dan distribusinya untuk seluruh kebutuhan operasi PT CPI dengan kapasitas terpasang 300 MW dan beban rata-rata 250 MW melalui jaring 115, 44 dan 13.8 kVolt.


• Jul 1988 – Des 1989 Chief Planning & Design - General Engineering, di Rumbai
bertanggung-jawab atas engineering dan design berbagai projek PT CPI, termasuk persiapan projek EOR di ladang Minyak Minas dengan pattern waterflood, studi kelayakan pengaspalan jalan di semua ladang minyak dan komplex perumahan dan berbagai projek pengembangan ladang minyak & gas.


• Des 1986 – Jun 1988 Consultant - Engineering & Production,
suatu tugas khusus dengan penempatan di kantor pusat Caltex Petroleum Corporation dan Amoseas (American Overseas Petroleum Ltd) di Dallas, Texas, USA, berperan untuk evaluasi dan memberikan masukan kepada pimpinan AMOSEAS, CHEVRON dan TEXACO, sebelum memberikan persetujuan kepada semua projek investasi kapital di Indonesia.


• Jul 1985 – Dec 1986 Coordinator Organization & Cost Studies,
Staff Ahli untuk Managing Director and Executive Vice President, PT CPI di Rumbai. Tugas jabatan ini adalah mengevaluasi dan/atau merekomendasikan keputusan yang akan diambil oleh Managing Director, mengenai peningkatan produktivitias, pengurangan biaya dan perubahan organisasi agar perusahaan menjadi lebih efisien dan efektif.


• Dec 1980 – Jun 1985 Assistant Superintendent PG&T
Power System Engineering di PG&T Department, Duri. Tugas utama jabatan ini memimpin tim akhli kelistrikan untuk menjamin peningkatan keandalan sistim tenaga listrik PT CPI dan pengembanan sistim listrik selanjutnya.


• May 1979 – Dec 1980 Assistant Superintendent PG&T,
Special Project di PG&T Department dengan tugas khusus, Pelatihan ke Luar Negeri (Mei - Okt 1979 di Amerika Serikat, Inggris, Switzerland, Bahrain) dan Project Design di General Engineering Rumbai, untuk persiapan project DSF.


• Jun 1977 – May 1979 Senior Engineer Gas Turbine Maintenance Engineer,
di PG&T Department Duri. Tugas utama jabatan ini adalah menjalankan perawatan semua unit Gas Turbine Generator, termasuk peralatan penunjangnya, sesuai dengan rekomendasi pabrik pembuat (General Electric, Hitachi, Sulzer, Siemens), agar mesin-mesin dapat beroperasi dengan keandalan yang tinggi serta biaya operasi rendah.


• Jun 1975 – Jun 1977 Senior Supervisor
Pusat Pembangkit Tenaga Gas di PG&T Minas. Peran utama pada jabatan ini adalah membina/melatih para karyawan baru agar dapat mengoperasikan dan merawat peralatan dan mesin-mesin pembangkit tenaga listrik dengan baik dan handal.


• Nov 1973 – Jun 1975 Supervisor Operasi
Pusat Pembangkit Tenaga Gas di PG&T Duri. Tugas utama dalam jabatan ini adalah membina karyawan agar dapat mengoperasikan pusat pembangkit listrik Duri dan Jaringan Sistim Tenaga Listrik secara terus-menerus, 24 jam dalam sehari dan menangani keadaan darurat dengan tepat.

1 komentar:

Bank Muamalat Pancoran mengatakan...

ass.
saya ilham dari bank muamalat, klo boleh berkenan untuk bersliaturahmi dengan kami